September 19, 2024

Dukcapil Kabupaten Sleman menyelenggarakan Sosialisasi dan Layanan Identitas Kependudukan Digital (IKD) di Universitas Proklamasi 45, kegitan ini dilaksanakan pada 25-26 Juni 2024 bertempat di Ruang Auditorium UP45.

Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor Universitas Proklamasi 45 Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Nuralam.,S.E., M.Si., Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerja Sama, Dr. Andriya Risdwiyanto.,S.E., M.Si., Babid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dinas Dukcapil 1 Kab. Sleman, R.A. Endang Mulatsih, S.Sos., M.Si., dan tim Dukcapil Kab. Sleman serta jajaran Dosen, Tendik dan Mahasiswa Universitas Proklamasi 45. Identitas Kependudukan Digital (IKD) bertujuan untuk mengikuti penerapan teknologi informasi dan komunikasi mengenai digitalisasi kependudukan, meningkatkan pemanfaatan digitalisasi kependudukan bagi penduduk, mempermudah dan mempercepat transaksi pelayanan publik atau privat dalam bentuk digital, dan mengamankan kepemilikan identitas kependudukan digital melalui sistem autentikasi guna mencegah pemalsuaan dan kebocoran data.

Bagian Kemahasiswaan berharap dengan adanya Sosialisasi dan Layanan Identitas Kependudukan Digital (IKD) ini sivitas akademika Universitas Proklamasi 45 dapat memastikan datanya aktif dan dapat digunakan di pelayanan publik lainnya, seperti dalam verifikasi bantuan sosial, pendaftaran sekolah, pelayanan bandara, perbankan, dan lain-lain. Nantinya, juga dapat mengajukan permohonan dokumen kependudukan melalui aplikasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *